JURNAL REFLEKSI MINGGU 1
Salam Entrepreneur :D
Baru
minggu ini saya mengikuti UCEO, berkat informasi dari suami tercinta,
dan mendapatkan pencerahan setelah mendengarkan paparan dahsyat yang
disampaikan oleh para pakar bisnis, seperti Pak Ciputra, Dahlan Iskan,
Sudhamek AWS, Sandiaga Uno, Nur Agustinus.
1. Pak Ciputra
menyampaikan perlunya scale up usaha, apabila sudah yakin usaha
sebelumnya bisa sukses, sebelum pindah ke usaha lain.
Untuk itu diperlukan integritas, profesionalitas, dan jiwa entrepreneurship
yang kuat, supaya siap ketika perusahaan, baik dari skala kecil -
sedang - besar - nasional - sampai international, menghadapi gelombang
pasang - surut (booming - glooming),
2. Menurut Pak Dahlan Iskan, untuk memulai bisnis, perlu sabar, tekun, dan fokus secara total
(istilahnya semurni emas 24 karat!). Diperlukan pengorbanan yang tidak
sedikit, sebelum meraih sukses - istilahnya sengsara membawa nikmat.
Berdasarkan pengalaman beliau, menjadi pengusaha adalah manusia yang
merdeka, paling enak jadi pengusaha!
3. Pak Sudhamek AWS
mengibaratkan mengawali usaha selalu lebih sulit dari pada
mengembangkannya. Bagai mendorong mobil mogok, pertama berat, setelah
berjalan maka akan lebih ringan. Yang penting jangan berpuas diri untuk
terus berkembang.
Untuk itu kita harus menciptakan produk yang
punya nilai tambah (baik dari segi kualitas, distribusi, komunikasi),
dan ibaratkan keuntungan sebagai nutrisi usaha.
4. Sandiaga Uno menyampaikan ada 3 faktor yang menantang untuk mengembangkan usaha :
a. Memiliki mindset untuk terus bertumbuh, agar bisa ciptakan lapangan kerja
b. Tinggalkan comfort zone, untuk terus bertumbuh.
c. Inovasi mutlak diperlukan, supaya ada daya saing.
5. Sedangkan Pak Nur Agustinus membedakan 2 macam pengusaha dari pola pikirnya :
a.
Fixed mindset : yang melakukan segala sesuatu harus dengan sempurna,
takut akan kegagalan, tdk siap kritikan, memilih yang mudah,dan
menganggap kecerdasan tidak bertambah. Akibatnya perkembangan usahanya
tidak maksimal.
b. Growth mindset : terus menerus belajar, mau
berusaha, berani ambil resiko, berani berubah, memberikan harapan kepada
lingkungan, tidak mudah menyerah, kecerdasan bisa bertumbuh. Efeknya
mereka bisa mencapai hasil yang lebih besar dari orang-orang dengan
fixed mindset.
Namun fixed mindset bisa diubah menjadi growth mindset, asal ada kemauan, keyakinan, jangan maulu dan jalin network.
Menurut Carol S Sweck, kalau kita busa mengubah mindset kita, berarti kita bisa mengubah hidup kita.
Berbekal
keyakinan setelah mengikuti perkuliahan di minggu pertama ini, saya
tidak ragu untuk mulai menekuni usaha baru, meskipun dengan minim
pengalaman, di usia yang tidak lagi muda :D
Salam, Nani
0 komentar:
Posting Komentar